Breaking News
Loading...

Situs Telkom Kena Hack Oleh Hmei7


PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) menyatakan situs resmi perusahaan www.telkom.co.id sudah kembali normal dan dapat diakses oleh pengguna dan pelanggan. Sebab pada Minggu (14/4) dinihari pukul 01.00 WIB telah terjadi pembobolan situs Telkom oleh kelompok hacker.

"Terhitung pukul 09;00 WIB hari ini (Minggu), website Telkom sudah pulih, dan diakses oleh semua pihak," kata Operation Vice President Public Relations Telkom, Arif Prabowo, dalam siaran persnya di Jakarta, Minggu.

Motif pembobolan tersebut tidak dijelaskan oleh Telkom, namun tampilan laman Telkom tersebut berubah dengan latar belakang hitam dengan meninggalkan pesan bahwa laman tersebut dengan mudah di hack.

Menurut Arif, gangguan pada website resmi Telkom tersebut hanya terjadi pada halaman depan, tidak ke server web, sehingga data, informasi dan layanan Telkom praktis tidak terganggu.

"Sejak pukul 09.00 WIB sudah pulih kembali. Untuk itu Telkom juga meminta maaf atas ketidaknyaman akibat gangguan ini," ujar Arif.

Selanjutnya, Telkom akan terus memantau perkembangan terhadap gangguan ini. Telkom juga sudah melakukan pengamanan yang lebih ketat terhadap kemungkinan gangguan yang lain, sehingga sapat lebih menjamin keamanan informasi serta kenyamanan para pelanggan & pengguna.

Mirror :


Mirror of telkom.co.id



Mirror of  telkom.net



Mirror of telkom.net.id



Mirror of telkom-indonesia.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer